Beranda Bandar Lampung PSM Lampung Dukung Penuh Yossi Diajang LIDA INDOSIAR

PSM Lampung Dukung Penuh Yossi Diajang LIDA INDOSIAR

945
BERBAGI

BANDAR LAMPUNG (Radar News) — Paguyuban Seniman Muda (PSM) Lampung yang di isi oleh para seniman dari berbagai daerah Se_Provinsi Lampung mendukung penuh keikutsertaan Yossi dalam ajang pencarian bakat di salah satu stasiun Televisi swasta Nasional.

Hal itu disampaikan langsung oleh ketua PSM Lampung Bambang Ariadi saat  bincang bincang santai di salah satu  Kafe yang ada di Bandar Lampung (Minggu,15/12/19).

“Yossi adalah salah satu Talenta muda berbakat dalam bidang tarik Suara yang ada di Provinsi Lampung,Insya Allah akan ikut berkompetisi kembali di program Liga Dangdut (LIDA) INDOSIAR”ujar ketua PSM yang akrab di sapa Baba ini.

Lebih lanjut Baba juga mengajak seluruh seniman dan masyarakat Lampung untuk memberikan dukungan dan Doa terhadap Yossi

“Ayo bersama – sama kita berikan dukungan dan Doa terbaik untuk Yossi agar segala sesuatunya di berikan kelancaran, kami dari PSM Lampung  rencananya akan menggunakan Bus untuk hadir ke Studio guna Berikan  dukungan langsung”Tambahnya.

Di ketahui Yossi merupakan anggota dari PSM Lampung dan saat ini dia telah masuk di Lima besar di ajang Lida Indosiar perwakilan Provinsi Lampung.(R*).