Beranda Daerah Ormas LIBAS Geram Dengan Temuan Pembangunan Yang Bobrok di Lamsel

Ormas LIBAS Geram Dengan Temuan Pembangunan Yang Bobrok di Lamsel

594
BERBAGI

Lamsel , (Radarnews.id)– Jembatan Way Pisang yang baru dibangun pada tahun 2019 dan baru dilewati oleh masyarakat baru sebulan ini, sudah terlihat ambles hal itu terlihat jelas dari badan jalan yang sudah turun. Jembatan tersebut berada di Desa Pisang Kecamatan Penengahan Lampung Selatan, Minggu (01/03/2020).

Kali ini masyarakat kususnya Desa Pisang kembali was-was saat melewati jembatan yang ambles tersebut, apalagi tanpa adanya penerangan jalan saat melintasi pada malam hari.

Proyek pembangunan yang dilaksanakan oleh Dinas terkait Lampung Selatan ini, sudah menunjukan bahwasanya kualitas dalam pembangunan dan perbaikan jembatan Way Pisang ini, diduga asal-asalan.

Sementara ketua umum DPP Ormas Libas, Khodir pada saat melaksanakan kontrol sosial untuk memantau pembangunan yang berada di Desanya sendiri mengatakan menilai bahwa jembatan yang baru satu bulan ini di bangun sudah ambles dan retak seperti ini.

” Masa iya jembatan baru dibuat dan diperbaiki sebulan yang lalu seperti ini sudah rusak, yang membuat warga sekitar kembali was-was untuk melewatinya, apa lagi melintas malam hari tanpa ada penerangan lampu jalan.”Ucapnya.

Khodir menjelaskan, kami dari Ormas Libas selaku kontrol sosial pengawasan dan memantau dalam Pembangunan di Lampung Selatan, kami berharap untuk Dinas terkait agar bisa lebih memperhatikan kualitas pembangunan yang benar-benar baik, karena ini bukan hanya kami, bahkan masyarakat pun lebih bisa menilai dan merasakan seperti apa kualitas pembangunan yang ada di wilayah Lampung Selatan seperti jembatan yang ambles seperti ini,” Terangnya.

Menurutnya, apakah setiap pembangunan yang ada di Lampung Selatan ini akan seperti ini terus, tidak menutup kemungkinan kami dari Ormas Libas mewakili masyarakat banyak akan kembali ber orasi untuk menuntut kualitas pembangunan terkait kinerja Dinas di Lamsel.” Pungkasnya.

Berdasarkan informasi yang dihimpun proyek pembangunan Jembatan Way Pisang Penengahan, Lamsel tersebut, melalui dana anggaran tahun 2019, dengan pelaksanaan pengerjaan CV. Lensa Dinamika sebagai kontraktor dan CV. Mitra Paksi sebagai Konsultan pembangunan atas pengerjaan jembatan tersebut.(eff).