Lampung Timur, (RADARNEWS.ID) -Pendampingan dalam rangka pemberian santunan oleh Kepala Desa terhadap 27 anak yatim/piatu, bertempat di Balai Desa Sumber Marga, Kecamatan Way Jepara,Minggu (17/5/2020).
“Santunan yang kita bagikan berasal dari swadaya dan donatur ( hamba Allah ) ini mudah-mudahan bermanfaat bagi anak-anak yatim di tengah wabah pandemi Covid-19 sekaligus dalam rangka Bulan suci Ramadhan,” Ujar Kepala Desa Rosid.
Hal senada di sampaikan Babinsa Koramil 429-09/Way Jepara Pelda Suroto, “Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah desa kepada anak-anak yatim yang didalamnya juga termasuk kena imbas akibat pandemi Covid-19,” Katanya.
Ia menambahkan,”Kegiatan santunan yang diberikan oleh Kepala Desa Sumber Marga dalah harta yang sesungguhnya sebagai simpanan kelak di hari akhir, Karena itu sangat menyentuh langsung kepada kalangan bawah InsyaAllah Do’a anak-anak yatim diijabah Oleh Allah SWT supaya wabah Covid-19 segera berakhir,” Tandasnya.
Diketahui bahwa selain pemberian santunan kepada 27 Anak yatim, pada kesempatan tersebut juga di langsugkan kegiatan pembagian masker secara gratis guna mencegah penyebaran Covid-19 di Wilayah Kecamatan Way Jepara khususnya Desa Sumber Marga.
(Tarmuji).