Beranda Cianjur Polres Cianjur Bersama Pelajar SMA Dan SMK Cianjur NOBAR Film ” Sang...

Polres Cianjur Bersama Pelajar SMA Dan SMK Cianjur NOBAR Film ” Sang Perwira “

486
BERBAGI

Cianjur,(Radar News) — Kepolisian resort Cianjur ajak pelajar sekolah SMK dan SMA dari empat sekolah di Cianjur, nonton bareng (Nobar) film “SANG PRAWIRA”, sebanyak 340 orang pelajar yang mengikuti Nobar tersebut yang dilaksanakan di Cinema XXI Trans Studio Mall Buah Batu, Bandung, rabu (18/12).

Selain itu 4 sampai 6, tiket nonton diberikan kepada siswa dan siswi secara gratis.
film yang berdasarkan kisah nyata ini, mengajarkan kesungguhan dan ketulusan untuk mengejar cita-cita yang mulia, meski menghadapi banyak keterbatasan.

Film garapan Ponti Gea ini wajib ditonton oleh para pelajar dan mahasiswa, agar terinspirasi untuk terus semangat dalam menggapai mimpi, dan menjadi polisi adalah profesi yang mulia dari perspektif patriotisme dan bela negara.

” Filmnya seru dan terinspirasi sekali, tentunya sangat beruntung bisa ikut nonton dan memang kebetulan saya ingin menjadi polisi,” ujar salah satu siswi Kelas X Akuntansi SMKN 1 Cianjur, Ratu Hasna Fatharani Dewita Amarullah yang mengaku sangat terinspirasi dan memang berkeinginan untuk menjadi anggota Polri.

Sementara itu, Staf Kesiswaan SMKN 1 Cianjur, Erwan Risnawan menerangkan, nobar ini sangat mendorong pelajar agar menjadi lebih baik. Bukan hanya itu, pihaknya pun akan menerapkan konsep edukasi melalui film yang menginspirasi pelajar.

” Bukan hanya ajang hiburan nonton semata, tapi ini bisa memberikan dampak positif untuk pelajar,” terangnya.

Dalam kesempatan tersebut, Paur Subag Humas Polres Cianjur Ipda Budi Setiayuda mengatakan, film ini bukan hanya hiburan semata, namun juga mendekatkan diri antara pihak kepolisian dengan pelajar sehingga pelajar tidak alergi dengan pihak kepolisian.

“Ini sebagai bentuk pihak kepolisian mendekatkan diri dengan pelajar sehingga menunjukan menjadi seorang polisi itu pun perlu perjuangan dan tidak mudah. Selain itu, melalui proses yang murni,” ujar Paur Subbag Humas Polres Cianjur, IPDA Budi Setiayuda.

Untuk kedepannya, pihak kepolisian akan mengadakan kembali momen positif seperti ini agar bisa memberikan dampak yang lebih baik. (Ce/Ali)