Beranda Daerah Jamin Situasi Kondusif, Anggota Koramil 10/Labuhan Maringgai Pam Pilkadus

Jamin Situasi Kondusif, Anggota Koramil 10/Labuhan Maringgai Pam Pilkadus

540
BERBAGI

Lampung Timur, (Radarnews.id) -Dua Personil dari Koramil 429-10/Labuhan Maringgai Kodim 0429/Lamtim Sertu Purwanto dan Kopda A. Heru melaksanakan pengamanan pemilihan kepala Dusun 4 dan 6, di Desa Mataram Baru, Kecamatan Mataram Baru, Kabupaten Lampung Timur, Sabtu (22/02/2020).

Mamin Sudarmin selaku Kades Mataram Baru menyampaikan, “meskipun ini hanya Pilkadus, seluruh panitia yang terlibat dalam pemilihan kepala dusun hendaknya profesional dan obyektif tidak memihak salah satu calon manapun”.

“Sehingga calon yang nantinya terpilih secara demokratis dapat bekerja sesuai dengan aspirasi demi kemajuan bersama bukan atas golongan kelompok yang telah mendukungnya saja”, Ujar Kades.

Danramil 429-10/Labuhan Maringgai Kapten Inf. Heriadi Gustian melalui Sertu Purwanto mengatakan, “kegiatan pengamanan yang kami (Babinsa) lakukan merupakan bentuk sinergitas dan kemanunggalan kami dengan Rakyat dengan harapan tujuan terciptanya Kamtibmas wilayah bisa tercapai”.

Masih menurutnya, “terkait Pilkadus hari ini, siapapun nanti yang terpilih harus bisa melaksanakan semua tugas di embanya, dan bagi yang tidak terpilih harus legowo serta mendukung semua kebijakan-kebijakan demi kebaikan dan kemajuan bersama”, Pungkas Sertu Purwanto.

Turut Hadir Camat Mataram Baru Ismail, Kepala Desa Mataram Baru Mamin Sudarmin, Babinsa Koramil 429-10/Labuhan Maringgai Sertu Purwanto dan Kopda A. Heru, Kasitrantib, Bhabinkamtibmas dan Warga masyarakat.

Reporter : (Tarmuji).