SIMEULUE (RADARNEWS.ID) – Dandim 0115/Simeuleu Letkol Inf Yogi Bahtiar,S.Kom.M.B.A bersama unsur Forkopimda Simeulue laksanakan penyemprotan massal Desinfektan menggunakan mobil pemadam kebakaran yang diisi desinfektan.
Rombongan mobil dikawal polisi keliling kota mulai dari lapangan pendopo bupati berkeliling di seputaran Kota sinabang termasuk didalam Kota sinabang di ikuti bersama Tim Gugus tugas percepatan penanganan coronavirus menyemprotkan desinfektan menggunakan master spray.
Komandan Kodim 0115/Simeulue menyampaikan “Semprotan memang diarahkan ke jalan raya dan trotoar hal ini dilakukan guna mencegah penyebaran wabah virus covid – 19”.
Selain melaksanakan penyemprotan desinfektan Dandim 0115/Simeulue, Bupati Simeulue dan unsur forkopimda mulai membatasi jam keluar di malam hari hal ini diberlakukan sejak Senin malam sampai jam 05.30 pagi hari, “hal ini bertujuan untuk mengurangi orang keluyuran kemana-mana, termasuk ke dalam kota. Ini betul-betul physical distancing kita terapkan,’’ ujar Dandim 0115/Simeulue.(Ar/Red).