Kobar (radarnews.id)-Personel gabungan Polres Kotawaringin Barat (Kobar), Polsek Kumai, Brimob dan Satpol PP melakukan pengamanan pergeseran logistik Pilkada dari PPK Kumai ke Kantor KPU Kobar di Jalan Iskandar, Kelurahan Madurejo, Kecamatan Arut Selatan, Kabupaten Kobar, Propinsi Kalteng, Sabtu (12/12/2020) pukul 19.00 WIB.
Kapolres Kobar AKBP Devy Firmansyah melalui Kapolsek Kumai Iptu Ancas menerangkan, pergeseran logistik Pilkada ini menandakan telah berakhir pleno hasil pemungutan suara di tingkat PPK Kumai.
“Untuk rapat pleno di PPK kumai sendiri berlangsung selama dua hari. Dan alhamdulillah malam ini sudah selesai serta siap kita geser ke KPU,” ujar Ancas.
Pergeseran logistik Pilkada ini rencananya akan melalui jalur darat dan dilakukan pengawalan secara melekat oleh personel gabungan.
“Kami akan lakukan walkat dengan tujuan meminimalisir terjadinya gangguan dan aksi kriminalitas selama dalam perjalanan menuju kantor KPU,” tutup Kapolsek.
(dns/yud).